Mengenal Apa Itu Banner ?

http://www.prodesainteknologi.com

1.Pengertian Banner
Banner adalah sebagai identitas sebuah blog atau website selain itu fungsi dari banner adalah sebagai media iklan, promosi, publikasi,menjalin persahabatan dan berbagai kepentingan lainnya. Berbagai jenis dan ukuran standar banner yang biasanya di pergunakan dalam blog atau site di media internet. Banner itu artinya adalah gambar, kebanyakan dibuat dengan ukuran kecil yang biasanya dimasukkan atau disisipkan di sebuah halaman web.

Banner dilengkapi sebuah link,yang kalau di klik akan menuju ke suatu situs yang telah ditentukan oleh si pembuat banner tersebut. Misalnya banner iklan di suatu blog , kalau ada yang meng-klik, maka si pengunjung akan dibawa ke situs iklan yang dituju.

Tujuan dari banner adalah untuk mengiklankan produk tertentu dan menarik orang sebanyak mungkin/ lalu lintas mungkin untuk produk tertentu. Adapun banner yang berukuran kecil biasanya di gunakan untuk saling bertukar link, sedangkan banner yang ukuran sedang untuk media iklan. Sebaiknya banner tersebut jangan meniru punya orang lain, jadi buatlah banner ciptaan sendiri yang menarik agar siapa saja yang melihat banner tersebut merasa tertarik dan akan mengklik link tautan kita.

2.Jenis Jenis Banner dan Fungsinya

1. X-Banner
Dinamakan X-Banner sebab jenis banner ini pada pemasangannya diberi penyangga berupa tiang berbentuk huruf X. Tiang penyangga sengaja dibuat dari bahan pipa aluminium kecil sehingga ringan dan mudah dipindah tempat. Biasanya, X-Banner diletakkan di samping pintu masuk sebuah toko, kantor, atau ruang seminar.
Jenis banner ini cocok untuk diletakkan di indoor maupun outdoor. Menariknya, tiang penyangga banner ini bisa dipakai berulang-ulang sehingga Anda hanya perlu mencetak ulang banner saja sesuai dengan ukuran stand-nya. Ukuran X-Banner sendiri bermacam-macam, ada yang 25×40 cm, 60×120 cm, 60×160 cm, atau 80×180 cm.

2. Y-Banner
Serupa dengan X-Banner, Y-Banner juga terdiri dari banner dan rangka yang saling terpisah. Bedanya, jenis banner ini mempunyai tiang penyangga yang berbentuk seperti huruf “Y”.  Biasanya, Y-Banner memiliki semacam alas di bagian bawahnya agar dapat berdiri lebih kuat. Namun, media promosi Y-Banner ini terbilang kalah populer dengan X-Banner yang lebih mudah Anda jumpai. Ukuran standar Y-Banner adalah sebesar 60×160 cm.

3. Mini X-Banner
Pada dasarnya, mini X-Banner sama dengan X-Banner biasa. Keduanya sama-sama menggunakan tiang penyangga berbentuk “X”. Perbedaannya hanya terletak pada ukuran mini X-Banner yang lebih kecil, yaitu 26×38 cm atau lebih kecil lagi sesuai keinginan. Apabila dilihat dari segi bahannya, mini X-Banner terbagi menjadi dua macam, yaitu mini X-Banner yang dilapisi stainless dan X-Banner tanpa lapisan. Umumnya, jenis banner ini diletakkan di atas meja untuk mempromosikan menu-menu makanan di restoran.

4. Roll Up Banner
Roll up banner memiliki fungsi yang sama praktisnya dengan jenis banner sebelumnya. Uniknya, penggunaan banner ini dilakukan dengan cara digulung. Jadi, ketika Anda hendak menggunakan banner ini, cukup menarik banner tersebut dari atas ke bawah. Ukuran standar roll up banner adalah 80×200 cm, 85×200 cm, 120×200 cm, bahkan sampai 150×200 cm.  Roll up banner ini dinilai efisien karena mudah dibawa ke mana pun dan sangat ringan.
Banner jenis ini terbuat dari bahan yang kuat dan mempunyai daya tahan yang tangguh. Roll up banner lebih pas jika dipasang di dalam ruangan. Pasalnya, penggunaanya hanya diperuntukkan untuk pameran, etalase toko, dan ruang penjualan. Selain harganya yang murah, roll up banner juga mampu menampilkan produk Anda secara menyeluruh tanpa terhalang lipatan atau jatuh tertiup angin.

Setelah mengenali jenis-jenis banner dan fungsinya, sekarang Anda tidak akan keliru dalam membuat atau pun memesan banner untuk keperluan promosi bisnis. Agar menarik perhatian pengunjung, maka desain Banner harus dibuat unik dan sederhana. Pastikan konten yang dimuat dalam banner singkat, padat, dan jelas serta dilengkapi gambar-gambar yang terkait dengan promosi yang dilakukan.

http://www.prodesainteknologi.com

Untuk membuktikan keunggulan dari jasa desain ini, silahkan segera mengunjungi situs website resminya. Informasi lebih lengkap ada di www.prodesainteknologi.com Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.

Thanks For Visit and Order 
More info about prodesainteknologi.com
Hubungi kami Jasa Pembuatan Website dan Mobile Apps
Website  : www.prodesainteknologi.com
Contact info : Jl.Johar VIII no.11 Cimanggu BOGOR
0251 - 8576335
081380479646
087872395001
087721614814

tag :  jasa pembuatan website terbaik , jasa pembuatan website profesional , jasa website murah , Jasa Website , jasa SEO ,  jasa pembuatan website toko online , jasa pembuatan website dan seo murah jasa pembuatan website harga jasa pembuatan website , Jasa seo di bogor , jasa seo di Jonggol , jasa seo di cibinong , jasa seo di Ciampea , jasa seo di Citereup , jasa seo di Ciawi , jasa seo di Leuwiliang , jasa seo di Bojong Gede , jasa seo di Jonggol , jasa seo di Parung , jasa seo di Babakan Madang , jasa seo di Cijeruk , jasa seo di Cileungsi , jasa seo di Parung Panjang , jasa seo di Dramaga , jasa seo di Gunung Putri , jasa seo di Gunung Sindur , jasa seo di Megamendung , jasa seo di Tajurhalang , jasa web di bogor , jasa web di Jonggol , jasa web di Cibinong , jasa web di Ciampea , jasa web di Citereup , jasa web di Ciawi , jasa web di Leuwiliang jasa web di Bojong Gede , jasa web di Jonggol , jasa web di Parung jasa web di Babakan Madang , jasa web di Cijeruk , jasa web di Cileungsi , jasa web di Parung Panjang , jasa web di Dramaga , jasa web di Gunung Putri , jasa web di Gunung Sindur , jasa web di Megamendung , jasa web di Tajurhalang

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Apa Itu Poster ?

Manfaat Banner Promosi Pada Website

Mengenal Apa Itu Brosur ?